Satgas Preventif OMB Kawal Ketat Pengecekan Surat Suara di Kantor KPU Mamuju Tengah

Mamuju Tengah, 08 Februari 2024 – Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban menjelang Pemilihan Umum, Satgas Preventif Operasi Mantap Brata (OMB) Polres Mamuju Tengah intensif mengawal proses pengecekan surat suara di Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Mamuju Tengah.

Pada Hari Kamis, Tanggal 08 Februari 2024, pukul 20.20 WITA, anggota piket Regu II, yang terdiri dari BRIPDA ZULKIFLI dan BRIPDA MARWAN dari Polres Mamuju Tengah, serta Rian dari Pamdal KPU Kabupaten Mamuju Tengah dan Darwis sebagai penjaga gudang, melaksanakan pengamanan di Kantor KPU dan Gudang Logistik KPU Kabupaten Mamuju Tengah.

Dalam pelaksanaannya, Kantor KPU dan Gudang Logistik KPU Mamuju Tengah tetap dalam keadaan aman dan kondusif berkat pengawalan ketat yang dilakukan oleh Satgas Preventif OMB. Pengecekan surat suara dilakukan secara teliti untuk memastikan integritas dan keabsahan setiap kertas suara yang akan digunakan pada hari pemungutan suara.

“Satgas Preventif OMB bertugas untuk memastikan bahwa setiap tahapan pemilu berlangsung dengan aman dan damai. Kami berkomitmen untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat Mamuju Tengah dalam menjalankan hak suaranya,” ujar Kabag Ops Selaku Karendal Ops Polres Mamuju Tengah.

Ijin Komandan juga telah dilaporkan untuk kegiatan pengamanan ini, menunjukkan koordinasi yang baik antara anggota Satgas Preventif OMB dan komando di Polres Mamuju Tengah.

Demikianlah, upaya Satgas Preventif OMB Polres Mamuju Tengah dalam menjaga keamanan dan kelancaran Pemilu di Kabupaten Mamuju Tengah. Semoga pelaksanaan pemilihan umum berlangsung dengan sukses, aman, dan demokratis.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *