Personel Polsek Bambalamotu Laksanakan Pengamanan dan Himbauan di Objek Wisata Pantai Koa-koa.

LPASANGKAYU – Momen libur dalam masa lebaran Idul Fitri 1445 H tahun ini dimanfaatkan oleh warga untuk berkunjung ke objek wisata.

Dan salah satu objek wisata yang dikunjungi warga adalah objek wisata Pantai Koa-koa. Yang berada di Desa Polewali Kec. Bambalamotu, Kab. Pasangkayu.

Sudah menjadi kebiasaan bagi warga di kabupaten Pasangkayu pada setiap lebaran untuk berkunjung ke objek wisata Pantai Koa-koa, dan untuk berikan rasa aman dan nyaman, maka Polsek Bambalamotu Jajaran Polres Pasangkayu sigap melaksanakan pengamanan objek wisata Pantai Koa-koa

Selain laksanakan pengamanan, personel pengamanan melaksanakan patroli dan memberikan himbauan kepada pengunjung objek wisata Menghimbau pengunjung untuk tidak telalu ketengah laut.

Kegiatan Pengamanan Objek Wisata Pantai Koa-koa dalam Rangka Cuti bersama hari raya Idul Fitri 1445 H /2024 Polsek Bambalamotu berjalan dengan aman dan tertib dan kegiatan masih berlangsung.

Kapolres Pasangkayu AKBP Candra Kurnia Setiawan S.I.K melalui Kapolsek Bambalamotu IPTU Yauri Yusuf S.H menerangkan bahwa Polsek Bambalamotu melaksanakan pengamanan di objek wisata Pantai Koa-koa untuk jaga keamanan dan juga untuk mencegah adanya kejadian pengunjung yang tenggelam

,” kita laksanakan pengamanan dan cegah adanya pengunjung yang tenggelam Atau Kehilangan Barang Bawaan”pungkasnya.

admin77
Author: admin77

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *