MAMUJU TENGAH – Pagi tadi, Kapolsek Budong Budong IPTU Hadaming dan Kasat Polair IPTU Jasman memimpin timnya dalam melaksanakan pemantauan dan pengamanan kegiatan wisatawan di lokasi wisata Pantai Babana, Kecamatan Budong-Budong, Kabupaten Mamuju Tengah. Kamis (11/4/2024).
Dalam pelaksanaan pengamanan tersebut, Kapolsek Hadaming memberikan himbauan kepada para remaja yang berkunjung agar tidak melakukan balap liar di pantai. Himbauan tersebut disampaikan dengan tegas, mengingat aktivitas balap liar dapat mengganggu ketertiban umum dan berpotensi menyebabkan kecelakaan yang fatal.
Selain itu, Kasat Polair IPTU Jasman juga memberikan himbauan kepada pengunjung, terutama kepada orang tua, untuk mendampingi atau mengawasi anak-anak mereka saat bermain atau mandi di laut. Himbauan tersebut diberikan khususnya kepada anak-anak kecil agar tidak mandi terlalu jauh atau ke dalam laut yang dalam. Hal ini dilakukan untuk mencegah terjadinya kecelakaan yang bisa terjadi akibat kurangnya pengawasan saat beraktivitas di laut.
Tindakan preventif dan himbauan yang disampaikan oleh Kapolsek Hadaming dan Kasat Polair Jasman tersebut bertujuan untuk menjaga keamanan dan ketertiban di lokasi wisata Pantai Babana. Diharapkan dengan kesadaran dan kerjasama dari pengunjung, kegiatan wisata di pantai tersebut dapat berlangsung dengan aman dan menyenangkan bagi semua orang yang berkunjung.
Humas Polres Mateng