Polsek Mamasa Gelar GIAT SAKTI di Dusun Paladan untuk Pererat Silaturahmi dengan Masyarakat

MAMASA – Untuk mempererat hubungan silaturahmi dengan masyarakat, Bhabinkamtibmas Polsek Mamasa, Brigpol Muh. Asrar Talib, S.H., melaksanakan program GIAT SAKTI (Sambang Keluarga Tangguh Indonesia) di Dusun Paladan, Desa Paladan, Kecamatan Sesenapadang, Kabupaten Mamasa, Sulawesi Barat, pada Kamis, 27 Maret 2025, pukul 13.30 WITA. Kegiatan ini dilaksanakan sebagai upaya untuk menjaga kedekatan antara aparat kepolisian dengan masyarakat.

GIAT SAKTI bertujuan untuk menciptakan rasa aman dan nyaman di tengah masyarakat serta memperkuat kepercayaan warga terhadap Polri sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat. Melalui kegiatan ini, diharapkan terjalin komunikasi yang baik antara Bhabinkamtibmas dan masyarakat, sehingga bisa terwujud keamanan dan ketertiban di lingkungan sekitar.

Kapolsek Mamasa, Iptu Yunus, S.H., M.H., menyampaikan bahwa kegiatan GIAT SAKTI berlangsung dengan aman dan lancar serta mendapat respons positif dari masyarakat. “Melalui program GIAT SAKTI ini, kami ingin memastikan Polri selalu hadir di tengah-tengah masyarakat, memberikan rasa aman, dan mempererat hubungan silaturahmi dengan warga binaan,” ujar Kapolsek.

Kegiatan sambang keluarga ini menjadi salah satu bentuk pelayanan prima dari Bhabinkamtibmas dalam menjaga komunikasi yang baik dan kedekatan dengan masyarakat binaannya. Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan masyarakat semakin merasa dekat dengan Bhabinkamtibmas dan lebih aktif berperan serta dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan masing-masing.

Humas Polres Mamasa Polda Sulbar

admin77
Author: admin77

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *