Polsek Baras Lakukan Pendampingan Giat Posyandu Untuk Cegah Stunting Di Desa Singgani

Polres Pasangkayu – Dalam upaya mendukung program pemerintah dalam penanggulangan stunting pada anak balita, personel Polsek Baras melaksanakan kegiatan pelayanan masyarakat (Yanmas) berupa pendampingan dan pemantauan kegiatan Posyandu di Desa Singgani, Kecamatan Lariang, Kabupaten Pasangkayu.

Kegiatan tersebut berlangsung pada hari Rabu, 09 Juli 2025 pukul 08.00 WITA di Kantor Posyandu Desa Singgani. Kapolres Pasangkayu AKBP Joko Kusumadinata, melalui Kapolsek Baras IPTU Asep Saifurrohman, menugaskan personel untuk hadir langsung dan turut memantau jalannya pelayanan kesehatan terhadap ibu hamil dan anak balita.

Pendampingan ini dilakukan sebagai bentuk sinergi antara kepolisian dan tenaga kesehatan dalam meningkatkan kualitas layanan dasar masyarakat, khususnya dalam upaya pencegahan stunting yang masih menjadi isu serius di beberapa wilayah, termasuk di Kabupaten Pasangkayu.

Dalam kegiatan tersebut, petugas Posyandu memberikan pelayanan berupa penimbangan berat badan, pengukuran tinggi badan, serta pemberian vitamin dan makanan tambahan kepada balita. Kehadiran personel Polsek Baras juga dimanfaatkan untuk memberikan edukasi kepada masyarakat tentang pentingnya pola asuh dan gizi yang baik bagi tumbuh kembang anak.

Kapolsek Baras IPTU Asep Saifurrohman menyampaikan bahwa keterlibatan Polri dalam kegiatan sosial seperti Posyandu adalah wujud nyata dukungan terhadap program nasional yang menyentuh langsung kepentingan masyarakat. “Kami hadir untuk memberi rasa aman sekaligus mendukung setiap program yang bermanfaat bagi kesejahteraan masyarakat, terutama anak-anak yang merupakan generasi masa depan bangsa,” ujarnya.

Kegiatan berjalan dengan lancar dan mendapat apresiasi dari masyarakat setempat. Diharapkan melalui kegiatan pendampingan seperti ini, tingkat kesadaran orang tua akan pentingnya pemantauan tumbuh kembang anak semakin meningkat, sehingga angka stunting di wilayah tersebut dapat ditekan secara signifikan.

admin77
Author: admin77

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *