Dekat dengan Warga, Bhabinkamtibmas Polsek Baras Rutin Sambangi Desa Towoni sebagai Security Assessor

Polres, Pasangkayu – Dalam rangka menjaga situasi kamtibmas yang aman dan kondusif, Bhabinkamtibmas Polsek Baras, AIPDA Muhammad Arafah, terus menunjukkan dedikasi dan kepeduliannya dengan rutin menyambangi warga binaannya di Desa Towoni, Kecamatan Baras, Kabupaten Pasangkayu.

Kegiatan sambang ini merupakan bagian dari perannya sebagai Security Assessor, di mana AIPDA Muhammad Arafah tidak hanya menjalin silaturahmi dengan masyarakat, tetapi juga mengidentifikasi potensi gangguan keamanan serta memberikan edukasi tentang pentingnya menjaga ketertiban dan keamanan lingkungan secara bersama-sama.

Kapolsek Baras, IPTU Asep Saifurrohman, mengapresiasi langkah yang dilakukan oleh AIPDA Muhammad Arafah. Ia menilai, kehadiran Bhabinkamtibmas secara langsung di tengah masyarakat merupakan wujud nyata kehadiran Polri sebagai pelayan, pelindung, dan pengayom masyarakat.

“Kegiatan seperti ini sangat positif. Dengan rutin turun ke lapangan, Bhabinkamtibmas bisa lebih cepat mendeteksi persoalan di masyarakat serta memperkuat kepercayaan publik terhadap institusi Polri,” ujar IPTU Asep.

Dengan pendekatan yang humanis dan penuh kepedulian, AIPDA Muhammad Arafah berharap sinergi antara kepolisian dan masyarakat semakin solid dalam menjaga keamanan serta menciptakan lingkungan desa yang damai dan harmonis.

Humas Polres Pasangkayu

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *