Kapolres Polman Pimpin Sertijab Besar-Besaran! Sejumlah Pejabat Utama Diganti

POLRES POLMAN — Dalam rangka penyegaran organisasi dan peningkatan kinerja, Kapolres Polewali Mandar AKBP Anjar Purwoko memimpin langsung upacara Serah Terima Jabatan (Sertijab) sejumlah pejabat utama di lingkungan Polres Polman. Kegiatan berlangsung di Lapangan Apel Polres Polman, Jl. Dr. Ratulangi No. 17, Pekkabata, Kecamatan Polewali, Rabu (16/07/25).

Upacara tersebut dihadiri para pejabat utama Polres, kapolsek jajaran, perwira staf, personel, serta Pengurus Bhayangkari Cabang Polman.

Dalam Sertijab ini, delapan posisi strategis berganti pimpinan, yakni:

Wakapolres Polman: Kompol Kemas Aidil Fitri digantikan Kompol Restu Indra Pamungkas, S.T., M.Si.

Kasat Samapta: Iptu Taufik Murawanto digantikan Iptu Muh Rum Kasim

Kasat Resnarkoba: AKP Agustinus Pigay, S.I.K. digantikan Iptu Irman Setiawan, S.H., M.H.

Kasat Intelkam: Iptu Hardiman digantikan Iptu Haspar, S.H.

Kasat Binmas: AKP Muhammad Tauhid digantikan Iptu M. Rustan

Kapolsek Tapango: Iptu Rahman digantikan Ipda Muhammad Ishak, S.H.

Kapolsek Tinambung: Iptu Haspar digantikan Iptu Muhammad Azharil Naufal, S.Tr.K.

Kapolsek Binuang: Iptu Muh Rum Kasim digantikan Iptu Rahman, S.Sos., M.Si.

Kapolres Polman menyampaikan apresiasi kepada para pejabat lama atas dedikasi selama bertugas, serta ucapan selamat kepada pejabat baru. Ia menegaskan bahwa mutasi adalah bagian dari dinamika organisasi Polri.

“Saya harap pejabat baru bisa langsung menyesuaikan diri dan meneruskan program-program yang telah berjalan baik,” tegas AKBP Anjar.

Upacara berlangsung khidmat dan lancar, ditutup dengan sesi foto bersama dan pemberian ucapan selamat.
Dengan pergantian ini, diharapkan muncul semangat baru dalam pelayanan masyarakat serta peningkatan soliditas internal Polres Polman.

(Humas Polres Polman)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *