Polres Majene – Dalam upaya menjaga keamanan laut dan ketertiban wilayah pesisir, Satuan Polisi Perairan (Sat Polair) Polres Majene melaksanakan patroli perairan di kawasan Pantai Deteng-Deteng, Kelurahan Baru, Kecamatan Banggae, Selasa (21/10/25).
Kegiatan ini bertujuan untuk mencegah tindak kejahatan laut seperti pencurian ikan, penyelundupan, serta memastikan keselamatan para nelayan saat melaut. Dalam patroli tersebut, personel Sat Polair melakukan pemeriksaan terhadap kapal nelayan, kelengkapan izin berlayar, serta alat keselamatan di atas kapal.
Selain itu, petugas juga memberikan imbauan kepada masyarakat pesisir agar selalu waspada terhadap perubahan cuaca dan segera melapor apabila menemukan aktivitas mencurigakan di laut. Pendekatan humanis dilakukan dengan berdialog langsung bersama nelayan guna memperkuat kerja sama dalam menjaga keamanan perairan.
Kasat Polair Polres Majene IPTU Armin mengatakan, kegiatan patroli ini merupakan bagian dari langkah preventif untuk menciptakan rasa aman bagi masyarakat pesisir.
“Kami rutin melaksanakan patroli di wilayah perairan Majene, khususnya di kawasan yang menjadi jalur aktivitas nelayan. Tujuannya agar masyarakat merasa aman saat melaut, sekaligus mencegah potensi pelanggaran hukum di laut,” ujar IPTU Armin.
Ia juga menegaskan bahwa Polair Polres Majene akan terus meningkatkan intensitas patroli dan memperkuat sinergi dengan masyarakat serta instansi terkait demi terciptanya situasi kamtibmas yang kondusif di wilayah perairan Majene.