Pastikan Panen Tepat Waktu, Bhabinkamtibmas Polsek Malunda Pantau Pertumbuhan Jagung di Dusun Tamalassu

Polres Majene – Dalam upaya mendukung program pemerintah di bidang ketahanan pangan, Bhabinkamtibmas Polsek Malunda Aipda Syarifuddin bersama Pemerintah Desa Kayuangin turun langsung ke lapangan untuk memantau pertumbuhan tanaman jagung di wilayah binaannya, tepatnya di Dusun Tamalassu, Desa Kayuangin, Kecamatan Malunda, Jumat (7/11/25).

Kegiatan ini merupakan bagian dari sinergitas antara Polri dan pemerintah desa dalam mendorong produktivitas pertanian masyarakat. Tanaman jagung yang dipantau merupakan jenis jagung hibrida Pioneer yang saat ini telah memasuki usia tanam sekitar dua bulan.

Dalam kesempatan tersebut, Aipda Syarifuddin bersama aparat desa meninjau kondisi lahan pertanian dan berdialog dengan para petani untuk mengetahui kendala yang dihadapi selama masa pertumbuhan tanaman. Ia juga memberikan semangat serta motivasi kepada para petani agar terus menjaga dan merawat tanaman mereka hingga masa panen tiba.

“Kami hadir untuk memastikan bahwa program ketahanan pangan berjalan baik di wilayah binaan. Sinergi antara aparat keamanan, pemerintah desa, dan masyarakat menjadi kunci agar hasil pertanian dapat meningkat,” ujar Aipda Syarifuddin.

Sementara itu, pihak Pemerintah Desa Kayuangin menyampaikan bahwa pemantauan rutin seperti ini sangat membantu para petani dalam mengantisipasi potensi kendala di lapangan, seperti serangan hama atau kekurangan pupuk.

Dengan dukungan aktif dari Bhabinkamtibmas, diharapkan masyarakat semakin bersemangat dalam mengembangkan sektor pertanian, khususnya tanaman jagung yang menjadi salah satu komoditas unggulan di wilayah Malunda.

Kegiatan ini sekaligus menjadi wujud nyata peran Bhabinkamtibmas dalam mendukung ketahanan pangan nasional melalui pendekatan humanis dan kerja sama lintas sektor di tingkat desa.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *