POLRES POLMAN — Suasana haru dan meriah mewarnai penjemputan Ferdi, peserta Dangdut Academy (DA) 7 Indosiar asal Desa Lampoko, Kecamatan Campalagian, Kabupaten Polewali Mandar, pada Senin (10/11/2025). Kegiatan ini berlangsung aman dan tertib berkat pengamanan langsung yang dipimpin oleh Kapolsek Campalagian IPTU H. Harifuddin, S.Sos.
Penjemputan dimulai pukul 13.00 WITA dari Desa Lampoko. Rombongan sahabat, keluarga, dan para pendukung Ferdi bergerak menuju Patung Kuda Desa Rea Timur, Kecamatan Binuang, untuk menyambut kedatangan sang kebanggaan Mandar itu. Sekitar pukul 14.30 WITA, iring-iringan sekitar 15 mobil kemudian melanjutkan perjalanan menuju rumah H. Sabaruddin di Desa Botto, Kecamatan Campalagian, tempat dilaksanakannya prosesi pengalungan bunga dan penyambutan resmi.
Tak berhenti di situ, sekitar pukul 16.30 WITA, rombongan menuju kediaman Ferdi di Dusun Rappogading, Desa Lampoko, di mana ratusan warga telah menanti dengan sorak sorai dan yel-yel dukungan. Jalanan desa dipenuhi masyarakat yang antusias, membawa spanduk dan poster bertuliskan dukungan untuk Ferdi agar terus melaju di panggung nasional.
Kapolsek Campalagian IPTU H. Harifuddin, S.Sos, mengungkapkan bahwa pihaknya menurunkan sejumlah personel untuk memastikan seluruh rangkaian kegiatan berlangsung aman, lancar, dan kondusif.
“Kami melakukan pengamanan dan pengawalan dari awal hingga akhir kegiatan. Alhamdulillah, semuanya berjalan lancar tanpa kendala berarti. Kami juga berterima kasih kepada masyarakat yang tetap tertib dan mendukung dengan cara yang positif,” ujar IPTU H. Harifuddin.
Kegiatan pengamanan dan pengawalan berakhir sekitar pukul 17.30 WITA. Kehadiran Ferdi tidak hanya membawa semangat hiburan bagi masyarakat, tetapi juga menjadi simbol kebanggaan daerah Polewali Mandar di kancah nasional.
(Humas Polres Polman)







