PASANGKAYU — Kehadiran Polri di tengah masyarakat kembali ditegaskan melalui Blue Light Patrol Satlantas Polres Pasangkayu yang digelar pada Senin malam, 5 Januari 2026, sekitar pukul 19.40 Wita. Patroli biru ini menjadi langkah nyata menjaga keamanan, ketertiban masyarakat (kamtibmas) sekaligus memastikan arus lalu lintas tetap aman dan lancar di wilayah Kota Pasangkayu.
Patroli malam tersebut dilaksanakan oleh personel piket Mako Satlantas Polres Pasangkayu, yakni Briptu I Putu Agus Purwata dan Bripda Abuzar Algifari. Dengan menyalakan rotator kendaraan dinas, Blue Light Patrol menjadi simbol kehadiran Polri yang siaga memberikan rasa aman bagi masyarakat, khususnya pada jam rawan malam hari.
Kegiatan patroli menyasar sejumlah titik strategis dan lokasi keramaian yang berpotensi menimbulkan gangguan kamtibmas maupun kepadatan lalu lintas. Beberapa lokasi yang dipantau di antaranya Pertamina Bulu Cindolo Pasangkayu, Tugu Sawit Pasangkayu, Bundaran Smart Pasangkayu, hingga seputaran pusat Kota Pasangkayu.
Selama patroli berlangsung, personel Satlantas melakukan pemantauan situasi, pengawasan arus kendaraan, serta memastikan tidak adanya potensi gangguan keamanan dan pelanggaran lalu lintas. Hasilnya, kegiatan berjalan tertib dan lancar, tanpa ditemukan kejadian menonjol.
Kasat Lantas Polres Pasangkayu, IPTU Karina Rara Ayu, S.H., M.H., menegaskan bahwa Blue Light Patrol merupakan bagian dari upaya preventif Polri dalam menciptakan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat. “Patroli biru ini bertujuan untuk menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif sekaligus memastikan arus lalu lintas berjalan aman dan lancar, khususnya pada malam hari,” ujarnya.
Hingga patroli berakhir, situasi kamtibmas di wilayah Pasangkayu dilaporkan aman dan kondusif. Cuaca terpantau cerah di malam hari, sementara arus lalu lintas di sejumlah ruas jalan utama berjalan normal dan terkendali.
Dengan konsistensi Blue Light Patrol, Satlantas Polres Pasangkayu menegaskan komitmennya untuk terus hadir, siaga, dan responsif demi menjaga keamanan serta keselamatan masyarakat di jalan raya.







