Dirlantas Polda Sulbar Tekankan Integritas Anggaran, Rendisgar Diserahkan

MAMUJU — Direktur Lalu Lintas (Dirlantas) Polda Sulawesi Barat, Kombes Pol Nurhadi Ismanto, menegaskan komitmen kuat pengelolaan anggaran yang bertanggung jawab dan berintegritas dalam rapat penyerahan Rencana Distribusi dan Penggunaan Anggaran (Rendisgar) serta penandatanganan pakta integritas bagi seluruh Subdit jajaran Ditlantas Polda Sulbar. Kegiatan berlangsung di Aula Kantor BPKB Polda Sulbar, Jumat (9/1/2026).

Dalam arahannya, Kombes Pol Nurhadi Ismanto menekankan bahwa anggaran yang dikucurkan pemerintah harus dimanfaatkan secara optimal, tepat sasaran, dan efisien guna menunjang pelaksanaan tugas Polisi Lalu Lintas di wilayah Sulawesi Barat. Ia mengingatkan seluruh jajaran agar menjadikan anggaran sebagai amanah rakyat yang wajib dikelola dengan penuh tanggung jawab.

“Saya harapkan anggaran yang diberikan pemerintah untuk mendukung tugas Polantas digunakan dengan sebaik-baiknya, tepat sasaran, dan efisien. Pengelolaannya harus berlandaskan integritas dan transparansi,” tegas Dirlantas dalam sambutannya.

Lebih lanjut, ia menyampaikan bahwa setiap rupiah yang dikeluarkan harus memberikan manfaat nyata bagi masyarakat, khususnya dalam meningkatkan kualitas pelayanan publik serta mendukung optimalisasi tugas Polantas dalam menjaga keselamatan dan kelancaran lalu lintas. Menurutnya, pengelolaan anggaran yang baik akan berdampak langsung pada kepercayaan publik terhadap institusi Polri.

“Anggaran bukan sekadar alat untuk menjalankan tugas, tetapi merupakan amanah dari rakyat. Setiap pengeluaran harus sesuai prioritas kebutuhan di lapangan dan mampu memberi dampak positif bagi keselamatan berlalu lintas,” tambahnya.

Pada kesempatan tersebut, Kombes Pol Nurhadi Ismanto secara simbolis menyerahkan dokumen Rendisgar kepada masing-masing Kepala Subdirektorat (Kasubdit) di lingkungan Ditlantas Polda Sulbar. Penyerahan ini menjadi penegasan arah kebijakan dan pedoman penggunaan anggaran sepanjang tahun berjalan.

Momentum ini sekaligus menandai komitmen bersama seluruh jajaran Ditlantas Polda Sulbar untuk menjalankan tugas sebagai abdi negara yang profesional, akuntabel, dan bebas dari praktik penyalahgunaan anggaran. Semangat reformasi birokrasi dan pelayanan prima kepada masyarakat menjadi benang merah dalam pelaksanaan kegiatan tersebut.

Rapat ditutup dengan penandatanganan pakta integritas oleh seluruh peserta sebagai bentuk pernyataan sikap dan janji moral untuk menjaga kredibilitas institusi, menjunjung tinggi kejujuran, serta melaksanakan tugas sesuai aturan dan perundang-undangan yang berlaku.

Dengan langkah ini, Ditlantas Polda Sulbar menegaskan kesiapan mewujudkan tata kelola anggaran yang bersih dan berorientasi pada pelayanan publik, sejalan dengan semangat Polri Presisi dalam melayani dan melindungi masyarakat.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *