Kapolres Mamuju Tengah Hadiri Jalan Santai dan Penanaman Pohon sukun di Kantor Bupati Mamuju Tengah

MAMUJU TENGAH – Kapolres Mateng Menghadiri kegiatan jalan santai sekaligus penanaman pohon sukun di Kantor Bupati Mamuju Tengah. Kegiatan ini sekaligus kunjungan kerja Penjabat Gubernur Sulawesi Barat, Dr. Bahtiar Baharuddin, M.Si, di Kabupaten Mamuju Tengah.

Acara yang berlangsung di Kantor Bupati Mamuju Tengah, Jl. Tammauni Pue Ballung Tobadak, Kec. Tobadak, Kab. Mamuju Tengah, Provinsi Sulawesi Barat ini dihadiri oleh sekitar 150 orang. Kehadiran Pj. Gubernur Dr. Bahtiar Baharuddin menjadi momen penting untuk mempromosikan inisiatif lingkungan di wilayah tersebut.

Kegiatan jalan santai dimulai dengan semangat kebersamaan Kapolres Mamuju Tengah dan para peserta. Setelah berjalan santai, acara dilanjutkan dengan penanaman pohon di halaman Kantor Bupati Mamuju Tengah sebagai simbol kepedulian terhadap lingkungan dan komitmen untuk menjaga kelestarian alam.

Kunjungan kerja Pj. Gubernur Sulawesi Barat di Kabupaten Mamuju Tengah ini diharapkan dapat memperkuat hubungan antara pemerintah provinsi dan kabupaten serta meningkatkan kolaborasi dalam berbagai program pembangunan yang berkelanjutan.

admin77
Author: admin77

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *