Jumat Bersih, Satpolairud Polres Pasangkayu Polda Sulbar Gelar Aksi Pembersihan Pesisir Pantai

PASANGKAYU – Dalam rangka memperingati Jumat Bersih, personil Satpolairud Polres Pasangkayu Polda Sulawesi Barat (Sulbar) melaksanakan kegiatan pembersihan pesisir pantai yang bertujuan untuk menjaga kebersihan lingkungan serta meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya menjaga kebersihan laut.

Kegiatan ini dimulai pada pagi hari dipimpin langsung Kasat Polairud Polres Pasangkayu Iptu Imran dan melibatkan puluhan anggota yang secara serentak menyebar di sepanjang garis pantai Pasangkayu.

Dirpolairud Polda Sulbar Kombes Pol Kombes Pol Deny Pudjianto, melalui Kasat Polairud Polres Pasangkayu Iptu Imran menyatakan, Kegiatan Jumat Bersih ini adalah wujud komitmen kami untuk menjaga kebersihan lingkungan, terutama pesisir pantai yang merupakan salah satu aset berharga bagi masyarakat.

“Kami juga ingin mengajak masyarakat untuk bersama-sama menjaga kebersihan dan kelestarian lingkungan sekitar.” Ujarnya.

Selama kegiatan, para personil Satpolairud tampak sangat bersemangat dalam membersihkan sampah-sampah yang berserakan di sepanjang pantai, mulai dari plastik, kaleng, hingga sisa-sisa makanan. Mereka juga menggunakan alat pelindung diri dan peralatan kebersihan untuk memastikan proses pembersihan berjalan dengan baik dan aman.

Selain kegiatan pembersihan, para personil juga mengedukasi masyarakat setempat mengenai dampak sampah laut terhadap ekosistem pesisir dan kesehatan manusia. Mereka membagikan leaflet dan melakukan interaksi langsung dengan warga untuk menyampaikan pesan-pesan penting tentang pengelolaan sampah dan pelestarian lingkungan.

Kasat Polairud Polres Pasangkayu Iptu Imran, juga menambahkan, “Kami berharap kegiatan ini bisa menjadi inspirasi bagi banyak pihak untuk terus peduli dan berpartisipasi dalam menjaga kebersihan lingkungan. Mari kita semua berkontribusi untuk bumi yang lebih bersih dan sehat.” Ucapnya

Dengan semangat gotong royong dan kepedulian terhadap lingkungan, diharapkan pesisir pantai Pasangkayu akan tetap bersih dan lestari untuk generasi mendatang.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *