MAMASA–Bhabinkamtibmas Polsek Mambi Bripka Hirwan Melaksanakan Pengamanan Ibadah Minggu di Kecamatan Mehalaan, Kabupaten Mamasa, pada Minggu, 29 September 2024,
Adapun Tempat-tempat pelaksanaan pengamanan ibadah Minggu di tiga gereja, yaitu Gereja Jemaat Maranatha, Jemaat Mehalaan, dan Jemaat Imanuel di Desa Mehalaan Barat.
Kegiatan yang berlangsung mulai pukul 09.00 WITA ini bertujuan untuk memastikan keamanan dan kenyamanan warga selama beribadah. Selain memantau jalannya ibadah, Bhabinkamtibmas juga memanfaatkan kesempatan ini untuk mempererat silaturahmi dengan warga binaan.
Kami juga Mereka menyampaikan himbauan terkait keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), dengan harapan warga semakin sadar akan pentingnya menjaga lingkungan yang aman dan tertib.
Kegiatan ini tidak hanya bertujuan memberikan rasa aman, tetapi juga memperkuat kepercayaan masyarakat terhadap Polri. Masyarakat diajak untuk merasa nyaman dengan kehadiran Bhabinkamtibmas yang senantiasa memberikan pelayanan prima.
Dengan demikian, hubungan antara masyarakat dan aparat semakin dekat dan harmonis. Kegiatan pemantauan berlangsung dengan aman dan tertib, serta berakhir pada pukul 10.40 WITA. Hal ini menunjukkan komitmen Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban, khususnya selama pelaksanaan ibadah di wilayah tersebut.
Humas Polres Mamasa Polda Sulbar