Polewali Mandar — Gabungan Personil Polres Polman bersama Polsek Tinambung di Pimpin Oleh Kapolsek Tinambung Iptu Haspar Amankan Warga Yang Beselisih Paham Pada Saat Kegiatan Maulid Nabi Muhammad Saw yang terjadi pada hari Minggu tanggal 03 November 2024 di Desa Balanipa Kec. Balanipa Kab. Polman. Senin (04/11/24)
Kapolres Polman Akbp Anjar Purwoko melalui Kapolsek Tinambung Iptu Haspar menjelaskan telah di amankan 2 (Dua) orang laki-laki yang berselisih paham dan hampir beradu fisik pada saat kegiatan arak-arakan kuda Pattu’du di Desa Pambusuang Kec.Balanipa Kab.Polman, Kedua belah pihak tersebut di amankan oleh Personil Polsek Tinambung yang sedang melaksanakan pengamanan arak-arakan kuda Pattu’du dan ramai di hadiri oleh masyarakat dari berbagai Desa, Namun Muhammad Rifai Alias Aco (23) yang pada saat itu dalam pengaruh Alkohol mengamuk dan menantang masyarakat yang tengah menonton kegiatan arak-arakan kuda Pattu’du, Kemudian Sainuddin (43) yang pada saat itu berada di lokasi emosi dan mengancam Muhammad Rifai.
Mengetahui kejadian tersebut dari masyarakat sekitar, personil Polsek Tinambung yang tengah melaksanakan pengamanan langsung mendatangi TKP dan mendapati kedua terduga pelaku masih berada di TKP, Kedua terduga pelaku akhirnya langsung di amankan ke Polsek Tinambung.
Lalu saat berada di dalam Aula Polsek Tinambung, Kedua terduga pelaku akhirnya di mediasi oleh Kapolsek Tinambung Iptu Haspar di dampingi Personil Polres Polman dan di hadiri oleh Kepala Desa Pambusuang H.Tiswan dan Kepala Desa Bala Abd Basit.
Setelah di lakukan mediasi akhirnya kedua terduga pelaku menyadari perbuatan yang telah di lakukannya itu salah dan saling meminta maaf serta berjanji tidak akan mengulangi perbuatan yang sama untuk kedua kalinya.
Kedua belah pihak membuat surat pernyataan yang di tuangkan dalam 1 lembar kertas bahwa keduanya tidak akan mengulangi lagi perbuatannya.
Humas Polres Polman