Sat Samapta Polres Polman Laksanakan Patroli Cipta Kondisi di Malam Hari Pasca Pilkada Serentak 2024

POLRES POLMAN – Sat Samapta Polres Polewali Mandar (Polman) kembali melaksanakan patroli cipta kondisi di malam hari untuk menjaga keamanan dan ketertiban pasca Pilkada Serentak 2024 di Wilayah Hukum Polres Polman. Sabtu (14/12/24) Malam hari

Kegiatan ini dilakukan untuk memastikan situasi kamtibmas tetap kondusif, terutama di malam hari setelah pelaksanaan pilkada.

Patroli yang dipimpin oleh Kanit Turjawali Sat Samapta Polres Polman, Aipda Lakise, menyasar berbagai titik rawan di wilayah Polman, termasuk Kantor KPU, Kantor Bawaslu kawasan perkotaan, tempat-tempat keramaian, dan lokasi yang dinilai rentan terhadap gangguan keamanan.

Selain itu, petugas juga memantau potensi kerusuhan atau ketegangan yang mungkin muncul pasca-pemilu.

Kasat Samapta Polres Polman Iptu Taufik Murawanto , menjelaskan bahwa patroli malam hari ini merupakan bagian dari langkah proaktif untuk menciptakan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat setelah Pilkada Serentak.

Pihak kepolisian juga mengimbau masyarakat untuk tetap menjaga perdamaian, menghargai proses demokrasi, dan tidak terprovokasi oleh informasi yang tidak jelas kebenarannya.

Dengan dilaksanakannya patroli cipta kondisi ini, diharapkan Polres Polman dapat mencegah terjadinya gangguan keamanan serta memastikan wilayah Polman tetap aman, damai, dan terkendali pasca Pilkada Serentak 2024.

Humas Polres Polman

admin77
Author: admin77

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *