POLRES MAMASA–Sebagai upaya mendukung peningkatan gizi anak sekolah di wilayah pedesaan, SPPG Yayasan Sinar Bumi Tadu Lako melaksanakan kegiatan Pemberian Makan Bergizi Gratis kepada para siswa di Kecamatan Tabulahan, Kabupaten Mamasa, Sulawesi Barat. Kegiatan ini berlangsung pada Senin pukul 09.00 WITA di Desa Timoro, 13 Oktober 2025
Program sosial ini dipimpin langsung oleh Kepala SPPG, Syarul Gunawan, bersama Staf Ahli Gizi, Yesti Elvira Amd, Gs., dan Staf Ahli Akuntan, Wilda Alkalisma S.Ak. Kegiatan melibatkan sebanyak 47 orang karyawan yang turut berpartisipasi dalam pelaksanaan pemberian makan bergizi tersebut.
Sebanyak 74 siswa dari dua lembaga pendidikan menjadi penerima manfaat program ini, yakni SDK 019 Salunata dengan 44 siswa dan Posyandu Timoro dengan 30 anak.
Menu yang disajikan dalam kegiatan ini terdiri atas makanan bergizi seimbang, antara lain nasi putih, rendang ayam, oseng tempe, tumis labu siam dan wortel, pisang mas, serta susu. Hidangan tersebut diharapkan dapat memenuhi kebutuhan gizi harian anak-anak sekaligus menumbuhkan kebiasaan makan sehat sejak dini.
Kegiatan berlangsung dengan tertib, aman, dan penuh antusiasme dari para siswa serta guru pendamping. Seluruh rangkaian kegiatan mendapat pengawasan dan dukungan dari aparat setempat.
Kapolsek Tabulahan, Ipda Wardhana Arsyad, yang turut memantau jalannya kegiatan menyampaikan apresiasi atas inisiatif sosial tersebut. “Program seperti ini sangat membantu masyarakat, khususnya anak-anak di wilayah pedesaan untuk mendapatkan asupan gizi yang baik,” ujarnya.
Humas Polres Mamasa Polda Sulbar