POLMAN – Kepedulian terhadap lingkungan dan kuatnya budaya gotong royong kembali ditunjukkan jajaran Polri bersama masyarakat. Bhabinkamtibmas Desa Rea Polsek Binuang, Polres Polewali Mandar, Polda Sulawesi Barat, turun langsung memimpin kerja bakti bersama warga, Minggu (18/01/2026), sebagai wujud nyata sinergi Polri dan masyarakat.
Kegiatan yang dimulai sekitar pukul 08.00 WITA itu berlangsung di Saleko, Dusun Rea Timur, Desa Rea, Kecamatan Binuang, Kabupaten Polewali Mandar. Sejak pagi hari, Bhabinkamtibmas Desa Rea, Brigpol Syainuddin, bersama warga setempat bahu-membahu membersihkan badan jalan dari tumpukan sampah dan rumput liar yang selama ini mengganggu kebersihan serta kelancaran akses warga.
Aksi gotong royong tersebut disambut antusias masyarakat. Tanpa sekat, aparat kepolisian dan warga bekerja bersama, mencerminkan kebersamaan dan kepedulian terhadap lingkungan sekitar. Jalan yang sebelumnya dipenuhi sampah dan rumput liar kini tampak bersih, rapi, dan kembali dapat dilalui kendaraan dengan aman dan lancar.
Kapolsek Binuang, IPTU H. Rahman, menegaskan bahwa kegiatan kerja bakti ini merupakan bentuk kehadiran Polri di tengah masyarakat, sekaligus upaya membangun kesadaran kolektif akan pentingnya menjaga kebersihan dan kelestarian lingkungan.
“Kerja bakti ini adalah wujud sinergi Polri dan masyarakat. Kami ingin menumbuhkan kembali semangat gotong royong serta meningkatkan kepedulian warga terhadap kebersihan lingkungan, karena lingkungan yang bersih akan menciptakan rasa aman dan nyaman,” ujar IPTU H. Rahman.
Ia juga menambahkan, peran Bhabinkamtibmas tidak hanya sebatas menjaga keamanan dan ketertiban, tetapi juga menjadi penggerak sosial di tengah masyarakat, termasuk dalam kegiatan kemasyarakatan yang berdampak langsung bagi warga.
Selain memberikan manfaat nyata bagi lingkungan, kegiatan ini turut mempererat hubungan silaturahmi antara Polri dan masyarakat Desa Rea. Kehadiran Bhabinkamtibmas di lapangan dinilai mampu memperkuat kepercayaan publik terhadap Polri serta menciptakan suasana yang harmonis di tengah kehidupan bermasyarakat.
Selama kegiatan berlangsung, situasi terpantau aman, tertib, dan kondusif. Polsek Binuang menegaskan komitmennya untuk terus mendorong peran aktif para Bhabinkamtibmas dalam mendukung terciptanya situasi kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah hukum Polres Polewali Mandar.
Humas Polres Polman







