MAMASA — Wakil Kepala Kepolisian Daerah Sulawesi Barat (Wakapolda Sulbar), Brigjen Pol Hari Santoso, melakukan pengecekan kesiapan Markas Komando (Mako) Polsek Tabulahan, Polres Mamasa, Sabtu (24/1/2026)
Kunjungan kerja orang nomor dua di jajaran Polda Sulbar tersebut bertujuan untuk memastikan kesiapan personel, kondisi sarana dan prasarana, serta pelayanan kepolisian kepada masyarakat berjalan dengan baik di wilayah hukum Polsek Tabulahan.
Wakapolda Sulbar Brigjen Pol Hari Santoso hadir bersama sejumlah pejabat utama Polda Sulbar. Setibanya di lokasi, rombongan disambut langsung oleh Kapolsek Tabulahan Polres Mamasa, Ipda Wardhana Arsyad, beserta jajaran personel Polsek Tabulahan.
Dalam pengecekan tersebut, Wakapolda Sulbar meninjau langsung kondisi bangunan Mako, ruang pelayanan masyarakat, ruang kerja personel, serta fasilitas pendukung lainnya. Selain itu, ia juga melakukan dialog singkat dengan personel untuk mengetahui secara langsung situasi kamtibmas dan tantangan yang dihadapi di lapangan.
Brigjen Pol Hari Santoso menekankan pentingnya menjaga kebersihan, kerapian, dan kesiapan Mako sebagai representasi pelayanan Polri kepada masyarakat. Ia juga mengingatkan seluruh personel agar terus meningkatkan profesionalisme, disiplin, serta respons cepat dalam memberikan pelayanan dan menjaga keamanan serta ketertiban masyarakat.
“Keberadaan Polsek sebagai ujung tombak pelayanan Polri harus benar-benar dirasakan manfaatnya oleh masyarakat. Oleh karena itu, kesiapan personel dan fasilitas pendukung harus selalu dijaga,” ujar Wakapolda Sulbar di sela-sela kegiatan.
Sementara itu, Kapolsek Tabulahan Ipda Wardhana Arsyad menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas kunjungan serta arahan Wakapolda Sulbar. Ia menegaskan bahwa jajaran Polsek Tabulahan siap menindaklanjuti setiap arahan pimpinan demi peningkatan pelayanan kepada masyarakat.
Kegiatan pengecekan Mako Polsek Tabulahan tersebut berlangsung aman dan lancar, serta diharapkan dapat memotivasi seluruh personel untuk terus meningkatkan kinerja dalam menjaga stabilitas kamtibmas di wilayah Kabupaten Mamasa.







