Operasi Zebra Marano 2023 Kembali Digelar, Polres Majene Berhasil Tindak Puluhan Pelanggar

MAJENE — Hari ke-13 pelaksanaan Operasi Zebra Marano 2023, Satuan Lalulintas (Satlantas) Polres Majene kembali melancarkan aksinya dengan sukses menindak puluhan pelanggar lalu lintas. Di jalan Jend. Sudirman tepatnya depan Mapolres Majene, Sabtu malam (16/09/2023).

Pelanggaran lalu lintas yang diungkap dalam operasi ini mencakup sejumlah pelanggaran termasuk kelengkapan standar dan dokumen kendaraan roda 2 maupun roda 4. Kasat Lantas AKP Muhammad Irwan mengungkapkan bahwa hasil capaian operasi malam ini mencatat adanya 15 pelanggar roda 2 (R2) dan 3 unit pelanggar roda 4 (R4).

Sejumlah barang bukti berupa kendaraan roda 2 dan roda 4 telah diamankan di Kantor Polres Majene. Selain itu, untuk pelanggaran knalpot racing, para pelanggar diberikan bimbingan untuk mengganti knalpot racing mereka menjadi standar sebelum kendaraan mereka dikembalikan.

Kasat Lantas AKP Muhammad Irwan juga menghimbau kepada masyarakat agar selalu mematuhi aturan lalu lintas dan turut serta menjadi pelopor keselamatan berlalu lintas. Keselamatan menjadi prioritas utama dalam berlalu lintas, dan kolaborasi antara masyarakat dan pihak berwenang sangat diperlukan dalam mencapai tujuan tersebut.

“Operasi Zebra Marano 2023 ini akan berakhir pada hari minggu pukul 24:00 pada tanggal 17 September,” tambah AKP Muhammad Irwan selaku Kasat Lantas Polres Majene. Operasi ini terus berjalan sebagai langkah penegakan hukum demi menjaga keamanan dan ketertiban berlalu lintas di wilayah Majene.

admin admin
Author: admin admin

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *