MAMUJU – Kepolisian Resor Kota Mamuju menggelar Upacara Hari Sumpah Pemuda Ke 95 tahun 2023 di halaman Mako Polresta Mamuju Jalan KS. Tubun Mamuju. Sabtu (28/10/2023)Pagi
Upacara tersebut di pimpin langsung oleh Kapolresta Mamuju Kombes Pol Iskandar dengan di hadiri Wakapolresta Mamuju AKBP Arianto bersama Pejabat Utama (PJU ) para Kasie, Perwira dan seluruh personil Polresta Mamuju
Dalam upacara perayaan Hari Sumpah Pemuda ke 95 tahun kali ini mengangkat Tema “Bersama Majukan Indonesia”
Saat ditemui Kapolresta Mamuju Kombes Pol Iskandar mengatakan Pada peringatan Hari Sumpah Pemuda ini perlu kita jadikan momentum untuk menjadikan Indonesia sebagai bangsa yang tangguh di masa kini dan bangsa yang tangguh di masa yang akan datang.
“Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-95 Tahun 2023 mengusung tema “Bersama Majukan Indonesia”, dengan logo HSP ke-95 yang bermakna membentuk stilasi barisan manusia yang menyimbolkan kolaborasi dan warna-warni menunjukkan keanekaragaman suku, bahasa, dan budaya.
Heterogenitas tersebut sebagai sumber kekuatan dalam memajukan Indonesia,” Tambahnya
Penguasaan oleh pemuda dalam hal ini personel Polresta Mamuju terhadap teknologi dan informasi serta literasi digital menjadi sesuatu yang harus dilaksanakan dan lebih ditingkatkan. Ujar Iskandar
“Oleh karena itu, setiap pemuda perlu mempunyai visi, misi, dan peran strategis untuk masa mendatang agar pembangunan dapat berlangsung lebih cepat.
Strategi paling ampuh adalah bekerja bersama sama dengan lintas generasi dan gotong royong lintas sektor,” Ungkap Kapolresta Mamuju Kombes pol Iskandar
Humas Polresta Mamuju