Kanit Binmas Polsek Topoyo jadi Pembina Upacara di Sekolah Jalin kemitraan antara Polri dengan pihak Sekolah

Mamuju Tengah- Pada hari Senin, 29 Januari 2024, sekitar pukul 07.00 WITA, Ps Kanit Binmas Bripka Iswandi Akhmad, S.H memimpin Upacara di SMP NEG 2 Topoyo Desa Tappilina, Kecamatan Topoyo, Kabupaten Mamuju Tengah.

Dalam sambutannya, Ps Kanit Binmas menyampaikan pesan kepada para peserta upacara. Pertama, peserta diingatkan untuk selalu mematuhi aturan lalu lintas saat berkendara, sesuai dengan Undang-Undang No. 22 tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan. Pentingnya menggunakan helm SNI dan melengkapi kendaraan sesuai aturan, khususnya dalam penggunaan knalpot untuk menghindari gangguan suara dari knalpot brong.

Kemudian, peserta diingatkan untuk bijak dalam menggunakan media sosial, menghindari berita palsu (hoax), dan mengecam perbuatan bullying atau perundungan di lingkungan sekolah.

Terakhir, Ps Kanit Binmas menekankan pentingnya ketaatan terhadap aturan sekolah, dengan menghormati dan menghargai guru-guru di sekolah. Upacara berjalan lancar dan berakhir pada pukul 07.45 WITA, dalam keadaan aman dan kondusif.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *