POLMAN – Bhabinkamtibmas Desa Pussui barat Brigpol Ahmad Dahlan Hadiri Penyusunan RKPdes TAHUN 2025 dan DU RkpDes tahun 2026 Aula Kantor Desa Pussui barat Kec. Luyo, Kab. Polman. Kamis (22/08/24)
Adapun yang hadir dalam giat Camat Luyo yang mewakili, Kepala Puskesmas Luyo mewakili, Kepala desa Pussui barat, Ketua Bpd Desa Pussui barat, Penyuluh BKKBN, P3MD Kecamatan Luyo, Kepala dusun SE desa Pussui barat, pendamping desa Pussui Barat, Tokoh Masyarakat dan tokoh agama desa Pussui barat.
Kapolsubsektor Luyo Ipda Nasruddin melalui Bhabinkamtibmas Desa Pussui barat mengatakan bahwa ,” kegiatan musdes tentang RKAPdes tersebut sangat penting untuk dibahas dan disusun karena merupakan pembahasan perencanaan pembangunan yang akan dilakukan pada tahun 2025 yang disesuaikan dengan anggaran dana desa yang telah ditetapkan oleh pemerintah.
” Dan disinilah fungsi dan peran dari Bhabinkamtibmas dalam mendampingi, mengawal dan mengawasi program tersebut agar tidak terjadi penyalahgunaan anggaran sehingga program yang akan lakukan untuk tahun anggaran 2025 sesuai dengan ketentuan dan dapat bermanfaat bagi masyarakat umum.” Ujarnya
Menghimbau kepada masyarakat agar tetap menjaga Kamtibmas sehingga tercipta situasi aman dan Kondusif didesa Pussui barat. Pungkasnya
Humas Polres Polman